AKU JATUH DAN TAK TERGELETAK

AKU JATUH DAN TAK TERGELETAK

 “Success is 99% failure.” Merupakan salah satu kata-kata motivasi dari Soichiro Honda. Dan saat ini menjadi salah satu kata-kata motivasi bagi semua karyawan yang bekerja di HONDA di seluruh dunia yang memberikan teladan bahwa semua karyawan HONDA harus bisa kembali mencoba dan mencoba dan tidak terbenam dalam kegagalan-kegagalan yang dialaminya. Karena untuk seseorang bisa sukses itu harus melewati kegagalan-kegagalan itu sehingga akan menjadi suatu pelajaran yang penting bagi pondasi bisnis di kemudian harinya. Jadi jangan langsung menyerah apabila usaha anda bangkrut tetapi coba pelajari apa yang menyebabkan itu semua terjadi, kemudian jadikan itu pelajaran untuk tidak terulang kembali di lain waktu.

Judul Renungan hari ini juga bicara soal kegagalan. Tentu saja hal ini tak sekedar berbicara soal tekad dan semangat untuk bangkit. Tetapi merespons kegagalan dengan cara yang tepat supaya kegagalan yang ada tidak terulang lagi. Evaluasi diri, belajar dari kesalahan, mendengar nasihat atau petuah dari orang lain, dan tidak lupa membawa rencana ini dan itu kepada TUHAN, adalah beberapa cara yang dapat dilakukan dalam rangka bangkit dari kegagalan atau kejatuhan. Meratapi nasib dan sedih berkepanjanagn apalagi menyalahkan TUHAN, sama sekali bukanlah tindakan yang bijak untuk merespon kegagalan.

Begitu juga dengan Ayub yang mengalami keterpurukan dalam hidupnya. Tetapi tekad untuk bangkit dan merespons kegagalan maupun keterpurukannya, adalah kombinasi yang pas untuk dapat dijadikan contoh dan pedoman bagi setiap orang percaya dan beriman. Pada kisah Ayub ps 19: 25-27 inilah Titik kulminasi Ayub yang mampu bangkit dari keterpurukan dan kegagalan sehingga mampu menatap masa depan yang terbentang. HALLELUYA segala kemulyaan hanya bagimu TUHAN. AMIN.

Share

Recommended Posts

0 0 votes
Article Rating
Subscribe
Notify of
guest
0 Comments
Inline Feedbacks
View all comments
0
Would love your thoughts, please comment.x
()
x